Sambangi Markas BEM UI, Anies Siap Penuhi Undangan Debat Capres

author Eka Ratna Sari

- Pewarta

Selasa, 29 Agu 2023 18:36 WIB

Sambangi Markas BEM UI, Anies Siap Penuhi Undangan Debat Capres

Optika.id - Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan, mengunjungi Sekretariat Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) pada Selasa (29/8). Selain sebagai bentuk silaturahmi, Anies juga datang untuk mengambil undangan debat yang sebelumnya telah diajukan oleh BEM UI secara daring.

Baca Juga: Netizen Respon Upaya Anies Dirikan Partai, Ini Penjelasannya!

Anies menjelaskan, "Hari ini saya baru selesai memberi kuliah umum di FISIP UI, kemudian saya mampir ke Sekretariat BEM UI untuk merespon undangan debat."

Dia juga menambahkan, "Saya pikir bisa ketemu teman-teman, dan jika undangannya sudah ada, saya bawa langsung saja."

Baca Juga: Tokoh Masyarakat Ingin Anies Terus Jadi Pemimpin Perubahan untuk Indonesia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun Sekretariat BEM UI kosong saat kedatangannya, Anies menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam debat yang diajukan. "Karena sekretariat kosong dan mungkin teman-teman sedang kuliah, jadi saya tunggu saja kalau undangannya sudah siap dan dikirimkan, Insya Allah saya hadir (debat)," tegasnya.

Baca Juga: Meski Tak Ikut Kontestasi Pilgub, Pengamat Prediksi Karier Anies Tak Meredup!

Tantangan debat ini berkaitan dengan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang membatasi kampanye di tempat ibadah, namun tetap memberikan peluang bagi peserta Pemilu untuk hadir di tempat pendidikan dan fasilitas pemerintah tanpa atribut kampanye, atas undangan pihak yang bertanggung jawab.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU