150 Rumah Terendam, 1 meninggal, 1 Hilang Akibat Banjir Jember

Reporter : Jenik Mauliddina
150 Rumah Terendam, 1 meninggal, 1 Hilang Akibat Banjir Jember

Optika.id, Jember - Sebanyak 150 rumahda 3 Fasilitas Umum (Fasum) di 5 desa di 3 kecamatan terdampak banjir yang menerjang wilayah Kabupaten Jember, Minggu (9/1/2022). 

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Jember, Penta Satria mengatakan, Di Desa Kemiri, Kecamatan Panti, 1 orang atas nama Sirat, 50 tahun dinyatakan meninggal dunia dalam musibah ini. Sementara, seorang lagi bernama Suliha masih dinyatakan hilang.

Baca juga: Pemkot Surabaya Rencanakan Bangun Rumah Pompa Air Baru pada 2025 Demi Atasi Banjir

Menurut data BPBD setempat, tercatat ada 5 titik lokasi di tiga kecamatan yang diterjang banjir. Yakni Kecamatan Kaliwates 3 lokasi, kemudian dua lokasi masing-masing di Kecamatan Rambipuji dan Kecamatan Panti.

"Saat ini air sudah mulai surut. Warga juga sudah mulai membersihkan rumah masing-masing  dan menyiapkan tempat pengungsian bagi warga yang belum bisa kembali ke rumahnya," kata penta. 

Berikut data lokasi dan dampak bencana banjir di Jember, Senin (10/1/2022).

LOKASI 1 : Kelurahan : Kaliwates, Kecamatan : Kaliwates

- 21 rumah terendam air

- Fasum : 1 musala

LOKASI 2 : Kelurahan : Sempusari, Kecamatan  Kaliwates

- 18 rumah terendam air. 

LOKASI 3 : Kelurahan : Mangli, Kecamatan Kaliwates

Baca juga: Tarif Pajak Bangun Rumah Sendiri Naik Tahun Depan

- 73 rumah terendam air

LOKASI 4 : Desa : Rambipuji, Kecamatan  Rambipuji

- 38 rumah terendam air

- Fasum : 2 Musala

LOKASI 5 : Desa : Kemiri, Kecamatan Panti

Baca juga: Baktiono: Pemilik Bangunan yang Belum Punya PBG Segera ke Pemkot

- 1 ditemukan meninggal (Sirat 50 tahun)

- 1 orang belum ditemukan (Suliha 47 tahun)

Reporter: Jenik Mauliddina

Editor: Amrizal

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru