Optika.id-Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil Ketahuan sedang mengunjungi klub Atlas Bali yang notabene milik pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
Belum diketahui secara pasti apa maksud dan tujuan Ridwan Kamil mengunjungi pulau Bali.
Baca juga: Media Sosial Bisa Jadi Jembatan Krisis Komunikasi DPR Dengan Rakyat
Pada unggahan di akun sosial media Instagram milik Hotman Paris Hutapea, @hotmanparisofficial, Sabtu (27/8/2022), Ridwan Kamil duduk bersama dengan anak Hotman, Frank Hutapea.
Di momen tersebut, Ridwan Kamil menggunakan topi warna putih, jaket putih, kaos polo warna biru dan celana pendek.
Sedangkan Frank Hutapea mengenakan baju corak warna warni dan celana motif gajah khas Thailand.
"Gubernur Jawa Barat menikmati sunset di Atlas, Bali di temani pengacara Frank Hutapea," tulis Hotman Paris Hutapea.
Tidak ada yang aneh dari unggahanya Hotman Paris Hutapea yang memperlihatkan Ridwan Kamil dan Frank Hutapea.
Lantas, unggahan Hotman Paris Hutapea mendapatkan beragam tanggapan dari netizen.
Salah satu netizen ada yang menyindir Ridwan Kamil karena bepergian ke Bali.
"Enak ya Pak Gubernur bisa jalan-jalan ke Atlas," kata netizen.
"Pakai duit rakyat lagi," balas netizen.
"Memang dia tidak punya gaji sampai pakai duit rakyat untuk ke Bali?" sanggah netizen.
"Itu gajinya (Ridwan Kamil) dari duit rakyat (pajak) memangnya dari duit bapak mu," sindir netizen.
Lalu, ada netizen lain yang protes dengan kondisi kota yang memang menjadi daerah kekuasaan dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kami yakni Bekasi.
"Gubernur kerjanya jalan-jalan terus, pantas Bekasi tidak pernah terurus dari masa ke masa," protes netizen.
"Loh, Bekasi enggak punya Walikota atau Bupati?" jawab netizen.
Reporter: Angga Kurnia Putra
Editor: Pahlevi
Editor : Pahlevi