Kelazz! Bioskop Rakyat di Alun-Alun Magetan Gunakan VR Box

Reporter : Apip Nash

Optika.id - Ide bioskop rakyat di Alun-alun Magetan menjadi sorotan netizen belum lama ini. Uniknya, ide ini dikembangkan dengan memanfaatkan VR Box yang begitu modern namun tetap merakyat.

Baca juga: Balita Perempuan di Magetan Meninggal di Dalam Sumur 12 Meter

VR (Virtual Reality) merupakan teknologi yang memungkinkan penggunanya berinteraksi dengan simulasi komputer. Dengan begitu, kita bisa melihat suatu objek tampak seperti nyata.Teknologi VR tampaknya sudah mulai menyebar ke penjuru kota di Indonesia, salah satunya di Kota Magetan, Jawa Timur.

Ada bioskop kaki lima di alun-alun Kota Magetan, yang menyuguhkan sebuah tontonan dengan menggunakan VR.

Cuitan mengenai ide bioskop rakyat di Alun-alun Magetan ini diunggah oleh akun @okkymadasari dan menjadi viral di Twitter pada Selasa (20/12/2022) lalu.

"Era layar tancap telah berlalu, inilah bioskop kerakyatan era Multiverse. Lokasi di Alun-alun Magetan. Ke sinilah, nanti nonton bareng aku," tulis keterangan Tweetnya.

Dalam Tweetnya, seorang bocah laki-laki sedang anteng duduk sambil asyik menonton film melalui VR Box. Tepat di depannya ada sebuah stand yang dijaga oleh seorang pria.

Stand ini rupanya berupa bioskop rakyat yang memanfaatkan VR Box dengan beberapa poster film yang ditayangkan. Uniknya, yang ditayangkan adalah film jadul dari tahun 80-an hingga 90-an lalu.

Baca juga: Olah TKP Kecelakaan Bus Magetan, Polda Jatim Turunkan Tim TAA

Pada foto yang diunggah Okky terlihat poster yang menampilkan film-film yang terbagi sesuai hari. Pada hari ini, film yang diputar terpampang dengan judul film Mana Tahan yang dibintangi komedian Dono, Kasino, Indro.

Sedangkan pada film untuk esok terlihat film kolosal Tutur Tinular, sementara untuk lusa tampak poster judul Film Horor. Pada foto lainnya terlihat seorang pria yang mengenakan kaca mata VR.

Diunggah dan langsung menjadi viral di Twitter, cuitan ide bioskop rakyat di Alun-alun Magetan yang manfaatkan VR Box ini langsung saja menuai berbagai komentar dari netizen.

"Inovasi tiada henti" balas netizen.

Baca juga: Bupati Suprawoto: Magetan Menuju Kabupaten Melek Digital

"Luar biasa kreatif idenya" komentar akun lainnya.

"Idenya berani berbeda, itu poinnya" ungkap netizen.

"Orang Magetan dari masa depan semua" tulis salah satu pengguna.

Viral di Twitter, cuitan terkait bioskop rakyat di Alun-alun Magetan ini lalu telah mendapat lebih dari 2 Ribu retweet dan balasan dari netizen usai diunggah @okkymadasari beberapa waktu yang lalu.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Senin, 16 Sep 2024 11:12 WIB
Berita Terbaru