Optika.id - Anggota DPR RI Puti Guntur Soekarno menyatakan akan fokus di pemilihan legislatif (pileg) 2024. Dia belum berpikir untuk maju kembali di pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur.
"Saya konsentrasi dulu ke pemilihan legislatif ya, kan tugas partai adalah saya kembali sebagai bakal calon legislatif," kata Puti usai menjadi keynote speaker dalam acara launching buku 'Merahnya Ajaran Bung Karno' di Surabaya, Sabtu (17/6/2023).
Puti menyatakan dirinya masih fokus terlebih dahulu ke Pileg 2024. Ia rencananya akan maju caleg DPR RI Dapil Jatim I (Surabaya-Sidoarjo) melalui PDI Perjuangan (PDIP).
"Sekarang masih daftar calon sementara (DCS), belum daftar calon tetap (DCT) untuk dapil Jatim I ini. Bicara Pilgub Jatim, nanti dibicarakan," tegasnya.
Puti mengaku belum mendapat arahan dari DPP PDIP untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024.
"Belum ada bisik-bisik, semua saya serahkan ke Ibu Ketum DPP Megawati Soekarnoputri. Saya sebagai petugas partai diberi tugas sekarang untuk fokus Pileg. Insyaallah maju di Dapil Jatim I," jelasnya.
Puti menyatakan belum ada penugasan untuk turun ke daerah-daerah lain di Jatim selain Dapil Surabaya-Sidoarjo.
"Kalau penugasan partai, kalau konsolidasi partai ya nanti nunggu ada perintah-perintah. Tapi kalau perintah ke Dapil Jatim I itu sudah ada perintah dari partai," tambahnya.
Sementara dalam launching buku 'Merahnya Ajaran Bung Karno', Puti mengapresiasi buku yang ditulis oleh Airlangga Pribadi.
"Saya sangat berbahagia dan sangat mengapresiasi sekali atas buku yang ditulis oleh Mas Airlangga yang sudah membuat buku Merahnya Ajaran Bung Karno," katanya.
"Di mana di dalamnya terkait pemikiran-pemikiran Bung Karno yang dikupas secara komprehensif dan secara ilmiah gitu. Jadi ada tulisan yang memang bisa memberikan gambaran secara ilmiah terkait ajaran dan pemikiran-pemikiran beliau," sambungnya.
Editor : Pahlevi