Viral! Caleg Gerindra Diduga Kampanye di Gereja

Reporter : Eka Ratna Sari

Optika.id - Bawaslu Sulawesi Selatan (Sulsel) sedang melakukan investigasi terkait dugaan kampanye oleh Caleg Gerindra, Aris Titti di salah satu gereja di Makassar. Aris adalah Caleg DPR RI Dapil Sulsel I. Abdul Malik, Komisioner Bawaslu Sulsel, mengatakan bahwa mereka sedang mengumpulkan informasi tentang lokasi gereja yang diduga sebagai tempat kampanye.

Sementara diproses lebih lanjut untuk mencari keterangan dalam penelusuran mencari fakta dan keterangan, upaya terang ini bagaimana dan seperti apa sebenarnya yang terjadi di sana, kata Malik, pada Jumat, (15/12/2023).

Baca juga: Berikut Ini Sejumlah Nama Baru yang Punya Potensi Lolos ke DPRD Kota Surabaya Dapil II

Malik menegaskan bahwa mereka akan memeriksa apakah Aris dari Gerindra itu mengungkapkan visi, misi, program, dan citra diri yang memenuhi kriteria kampanye atau tidak. "Semua hal ini harus terpenuhi agar bisa dikategorikan sebagai kampanye. Semua elemen harus terakumulasi," tambahnya.

Dia menambahkan bahwa Bawaslu tidak bisa hanya berdasarkan video yang dilihat, tetapi perlu memastikan kebenaran dari kejadian tersebut di lapangan.

Baca juga: Ahmad Labib, Wajah Baru Golkar yang Lolos ke Senayan dari Dapil Jatim X

"Kami tidak hanya mengandalkan informasi dari video, tetapi akan melakukan investigasi lebih lanjut untuk mengungkap fakta yang sebenarnya terjadi," jelas Malik.

Sebelumnya diketahui, dalam video berdurasi 1.42 detik yang dilihat Herald Sulsel pada Rabu 13 Desember 2023, Aris memperkenalkan diri sebagai politisi. Dia mengaku sudah 13 tahun di dunia politik dan bergabung di Gerindra.

Baca juga: Empat Caleg DPD RI Jatim yang Berpeluang Lolos ke Senayan: Ponakan Khofifah Berpotensi Gusur Kondang

Di dalam dunia politik sudah 13 tahun di Partai Gerindra, partai yang pertama ber-natal di Kota Makassar ini. Saya punya amanah ketua panitia Natal 2019 yang lalu, kata Aris dalam video yang beredar.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Senin, 16 Sep 2024 11:12 WIB
Kamis, 12 Sep 2024 00:47 WIB
Berita Terbaru