Survei Litbang Kompas Pasca Debat, Mayoritas Warga Tak Mengubah Pilihannya!

Reporter : Danny
Foto: Kompas

Optika.id - Hasil survei Litbang Kompas terbaru, sebanyak 77,5% responden mengatakan tidak akan merubah arah dukungannya meskipun telah menyaksikan debat ketiga pilpres pada Minggu, (7/1/2024). 

"Sebagian besar atau tiga per-empat responden itu sudah punya pilihan yang cukup mapan," kata Peneliti Litbang Kompas, Rangga Eka Sakti, dilansir Optika.id dari YouTube KompasTV, Kamis, (10/1/2024). 

Baca juga: Usai Debat Cawapres, Survei Prabowo-Gibran Kalah Jauh dari AMIN dan Ganjar-Mahfud

Sementara itu, sebanyak 10,5% mengaku mengubah pilihan capres-cawapres yang didukungnya setelah menyaksikan debat. Kata Rangga, angkat itu kecil, mengingat sekitar 20% responden masih menjadi undecided voters pada Survei Litbang Kompas pada Desember 2023 lalu. 

Baca juga: Survei Litbang Kompas, Prabowo Masih Unggul Diikuti Anies dan Ganjar

"Ini yang kemudian dipengaruhi oleh proses debat-debat yang kemarin sudah terjadi dan nanti akan diselenggarakan," tegasnya. 

Berikutnya, ada 12% responden yang menyatakan tidak tahu akan mengubah dukungannya atau tidak. Perlu diketahui, surve ini dilakukan Litbang Kompas pada 7 Januari 2024 pukul 19.30-22.00 WIB. Total responden sebanyak 210 orang yang dipilih acak dari data panel Litbang Kompas, sesuai proporsi penduduk setiap provinsi. 

Baca juga: Survei Litbang Kompas Peroleh Hasil Gerindra 21,9%, PDIP 18,3%

Margin of error sekitar 6,75% pada tingkat kepercayaan 95%, sehingga kondisi penarikan sampel ini dilakukan secara acak sederhana. 

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Senin, 16 Sep 2024 11:12 WIB
Berita Terbaru