Cakupan Vaksinasi di Bawah 50 persen, Madura Raya masih PPKM Level 3

Reporter : Jenik Mauliddina
PPKM Diperpanjang Lagi, Wilayah Level 1 Jatim Semakin Berkurang

Optika.id, Surabaya - Pemerintah memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) hingga 17 Januari 2022. Khusus wilayah Jawa-Bali hanya tersisa 4 wilayah level 3 di Madura Raya, Selasa (4/1/2022).

Wilayah yang menerapkan PPKM Level 3 yakni Sampang, Bangkalan, Sumenep dan Pamekasan. Keempat wilayah tersebut sudah bertengger di level 3 sejak PPKM lalu.

Baca juga: Kasus Covid-19 Tembus Ratusan, Dinkes DKI: Masih Terkendali

Salah satu parameter penetapan level PPKM adalah tingkat vaksinasi publik. Diketahui keempat daerah tersebut memiliki pencapaian vaksinasi di bawah 50 persen. 

Kabupaten Pamekasan, capaian dosis pertamanya masih 35,07%, lalu Bangkalan 46,22%, Sumenep 47,60%, dan vaksinasi dosis pertama di Sampang mencapai 49,62%.

Baca juga: COVID-19 Melonjak Lagi, Kemenkes Ingatkan Masyarakat Lengkapi Vaksin Booster

Level 3

  1. Kabupaten Sumenep
  2. Kabupaten Sampang
  3. Kabupaten Pamekasan
  4. Kabupaten Bangkalan

Reporter: Jenik Mauliddina

Baca juga: Epidemiologi Imbau Peningkatan Covid-19 Jelang Libur Nataru

Editor: Amrizal

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru