Optika.id - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Houston, Texas, AS, akan segera memulangkan jenazah Novita Kurnia Putri ke Tanah Air.
Novita merupakan warga Indonesia asal Semarang yang menjadi korban penembakan salah sasaran di San Antonio, Texas, pada 5 Oktober lalu.
Baca juga: Donald Trump Deklarasikan Kemenangannya dalam Pilpres AS 2024
Saat ini KJRI Houston sedang berusaha membantu untuk bisa memulangkan jenazah Novita Kurnia Putri ke Indonesia sesuai permintaan pihak keluarga, ujar Koordinator Fungsi Pensosbud KJRI Houston, Mohamad Kamal, Minggu (9/10/2022).
Kamal menjelaskan, untuk mempercepat proses pemulangan jenazah, KJRI Houston sudah bertemu dengan Secretary of State di Autin, Texas.
Untuk mempercepat proses administrasi pemulangan jenazah Novita Kurnia Putri, katanya.
Baca juga: PKS Meminta Maaf ke Warga Jakarta Usai Batal Dukung Anies-Sohibul: Ini Rasional!
Novita Kurnia Putri menjadi korban penembakan salah sasaran yang terjadi di Texas. Pelaku menembak Novita dan seorang lainnya usai mencuri mobil di sekitar lokasi. Polisi sudah berhasil menangkap pelaku yang berjumlah dua orang.
Pelaku dua orang berusia 14 dan 15 tahun dan mereka akan dikenakan dua tuduhan, yaitu pembunuhan dan penyerangan berat, dengan ancaman hukuman mati atau seumur hidup, ujar Kamal.
Reporter: Denny Setiawan
Baca juga: Puluhan WNI Terkena Korban Penyekapan di Myanmar!
Editor: Pahlevi
Editor : Pahlevi