Prediksi Pemilu, PDIP Bakal Tetap Menang di Jakarta

Reporter : Uswatun Hasanah
rakernas-pdip-nih5_20180224_141139

Optika.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) diprediksi oleh Ketua Forum Pemuda Peduli Jakarta (FPPJ), Endriansah bakal mampu kembali meraup suara terbanyak dan memenangkan Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Pemilu 2024 mendatang di wilayah DKI Jakarta.

Hal tersebut bukan tanpa alasan. Sebab, dirinya menilai jika PDIP masih memiliki peluang dalam mencetak sejarah demokrasi dengan meraih suara terbanyak di DKI Jakarta.

Baca juga: Megawati Respon MK: Ternyata Hakim Masih Punya Hati Nurani dan Keberanian!

"Melihat perkembangan politik terkini, PDIP masih memiliki kans besar juara di ibukota," kata Rian, sapaan akrab Endriansah dalam keterangan tertulisnya yang diterima Optika.id, Rabu (23/11/2022).

Rian menganggap jika sikap oposisi atau berseberangan dengan Pemkot yang diambil oleh PDIP selama kurang lebih lima tahun kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berhasil menarik simpati warga Ibukota.

Rajinnya PDIP yang bersikap sebagai oposisi tersebut dinilai sebagai bekal untuk partai dalam meraup suara warga Ibukota.

"Sebagai oposisi, PDIP sangat rajin mengkritisi kebijakan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, selama lima tahun," tutur Rian.

Baca juga: Siang Ini, PDIP Akan Umumkan Bacakada Tahap Ketiga!

Sementara itu, Rian menilai jika sosok Heru Budi Hartono yang ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan jelas menjadi keuntungan yang bisa dimanfaatkan oleh partai berlambang banteng tersebut.

"Karena Heru Budi Hartono merupakan pihak yang menjadi bagian PDIP," pungkas Rian.

Reporter: Uswatun Hasanah

Baca juga: Anies Puji PDIP Konsisten: Penjaga Konstitusi Sama dengan Penjaga Negara!

Editor: Pahlevi

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Selasa, 10 Sep 2024 22:22 WIB
Rabu, 11 Sep 2024 16:30 WIB
Berita Terbaru