Lebih Hemat dengan Gaya Hidup Frugal Living

Reporter : Uswatun Hasanah

Optika.id - Di dunia yang ritmenya sudah mulai cepat ini, belakangan banyak orang yang mulai secara sadar untuk hidup lebih sederhana, bijaksana dan menghabiskan uang mereka dengan beralih ke gaya hidup hemat atau konsep frugal living.

Baca juga: Begini Cara Memakai Parfum yang Benar Agar Aroma Tak Cepat Hilang

Tujuan dari diterapkannya gaya hidup ini adalah mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, berfokus pada hal-hal yang lebih penting dalam hidup, sehingga bisa menghemat lebih banyak uang untuk investasi, tabungan, dan lain sebagainya.

Mengutip dari laman WealthSimple, Senin (31/7/2023), frugal living sendiri didasarkan pada kesadaran diri akan keuangan pribadi, membatasi pengeluaran dengan membuat anggaran yang ketat serta berusaha mencari berbagai cara untuk menghemat uang untuk dihabiskan dalam kehidupan sehari-hari.

Adapun contoh dari praktik frugal living yakni membandingkan harga sebelum membeli barang, mengurangi air dan listrik, memanfaatkan diskon atau promo, menghindari pembelian impulsive, menggunakan transportasi umum daripada mengendarai mobil pribadi, memasak makanan di rumah daripada makan di luar, dan sejenisnya.

Bagaimana Cara MenerapkanFrugal Living?

Adalah langkah yang bijaksana dalam menerapkan frugal living untuk mengelola keuangan secara efektif dan efisien. Adapun beberapa cara untuk menerapkan frugal living seperti mencatat pengeluaran dan pemasukan, membuat anggaran yang jelas untuk tiap hal, dan mencatat segala yang berhubungan dengan finansial karena penting untuk mengetahui berapa banyak uang yang masuk dan keluar setiap bulan.

Apabila anggaran telah tersusun baik dan rapi, maka Anda bisa lebih mudah dalam mengendalikan pengeluaran, mengatur pemasukan, dan mengalokasikan uang sesuai dengan kebutuhan.

Cara berikutnya, hindari pembelian impulsive dan pertimbangkan nilai fungsi dan guna dari barang tersebut ketika sedang berbelanja. Bandingkan harga ketika ingin membeli barang di toko satu, ke toko lainnya, atau membeli secara online. Cara ini bisa membantu Anda menghemat uang dan mendapatkan penawaran yang terbaik.

Baca juga: 3 Kebiasaan Toxic Yang Menghambat Perkembangan Diri, Yuk Hindari!

Selanjutnya, memasak di rumah dan hindari terlalu sering makan di luar. Hal ini untuk menghemat pengeluaran karena memasak di rumah lebih ekonomis dan lebih sehat.

Kemudian, pertimbangkan untuk berinvestasi dalam instrument keuangan yang sesuai

Selain menghemat uang, pertimbangkan untuk berinvestasi dalam instrumen keuangan yang sesuai dengan tujuan keuangan Anda. Investasi yang bijaksana dapat membantu Anda mengembangkan aset dan mencapai tujuan keuangan jangka panjang.

Apa Manfaatnya?

Baca juga: Generasi Z Bicara Soal Pernikahan, Dianggap Tidak Penting?

Mengutip dari laman India Times, Senin (31/7/2023), efek samping dari menerapkan sistem frugal living ini secara bijaksana bisa mengatur dan membantu keuangan, mengindari pemborosan uang, dan menghemat pengeluaran serta hidup minimalis.

Manfaat lainnya adalah bisa mengetahui prioritas dan mengalokasikan sumber daya dengan lebih efisien.

Gaya hidup seperti ini bahkan bisa mengurangi konsumsi barang dan sumber daya dan menjaga lingkungan. Karena dengan hidup hemat dan minimalis, kita tidak menyumbang sampah untuk lingkungan sehingga keberlangsungan bumi bisa terjaga.

Kendati demikian, frugal living bukanlah hidup dengan keterbatasan lantas mengorbankan kualitas hidup begitu saja. Sebaliknya, konsep gaya hidup ini hanya membatasi dan memprioritaskan pemasukan dan pengeluaran agar dialokasikan ke hal yang penting dalam hidup serta mencari cara kreatif dalam menikmati hidup tanpa harus berfoya-foya atau menghamburkan uang secara percuma.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru