Tanggapi Pernyataan Prabowo, Ganjar Usulkan Dialog untuk Selesaikan Konflik di Papua

Reporter : Mudrikah Dewi

Optika.id - Ganjar Pranowo, calon persiden nomor urut 3 tanggapi pernyataan Prabowo mengenai tren kekerasan yang meningkat serta masalah keadilan dan HAM di Papua yang masih belum terselesaikan dalam acara Debat Calon Persiden 2024 yang diselenggarakan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa malam (12/11/2023).

Bagi Ganjar, solusi berupa menekankan penegakan hukum serta memperkuat aparat maupun percepatan pembangunan ekonomi yang ditawarkan Prabowo tidak cukup.

Baca juga: Ganjar Ungkap Anak Muda Harus Belajar Kepemimpinan Soekarno, Apa Itu?

"Tetapi menurut saya rasanya tidak cukup Pak Prabowo, karena dialog menurut saya menjadi sesuatu yang penting agar seluruh kekuatan yang ada di sana, seluruh kelompok yang ada di sana bisa duduk bersama menyelesaikan itu. Itu menurut saya roots masalahnya," kata Ganjar dalam debat pertama.

Ganjar kemudian melayangkan pertanyaan kepada Prabowo.

Baca juga: Ganjar Sebut Saat Ini Hanya Fokus Pemenangan Pilkada untuk PDIP!

"Pertanyaan saya simpel saja, apakah Bapak setuju dengan model dialog yang saya tawarkan itu?" tanya Ganjar.

Menjawab pertanyaan Ganjar, Prabowo sangat setuju dengan pendekatan dialog. Namun, hal ini tidak semudah itu karena masalah di Papua itu sangatlah kompleks.

Baca juga: PDIP Tugaskan Ganjar untuk Pemenangan Pilkada Serentak

"Benar saya sangat setuju. Kita harus ada pendekatan dialog, benar," jawab Prabowo.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Senin, 16 Sep 2024 11:12 WIB
Kamis, 12 Sep 2024 00:47 WIB
Berita Terbaru