Jamula Memudahkan Masyarakat, Ini Harapan Warga Lamongan Kedepan!

author Danny

- Pewarta

Jumat, 21 Jun 2024 14:04 WIB

Jamula Memudahkan Masyarakat, Ini Harapan Warga Lamongan Kedepan!

i

Doni, Salah Satu Pedagang Keliling di Sekitar Universitas Islam Lamongan, (foto: pribadi)

Lamongan (optika.id) - Pembangunan Jalan Mulus dan Mantap Lamongan terus memperoleh perhatian dan respon baik dari masyarakat. Hal ini tidak terlepas dari pembangunan yang dilakukan menyebar tidak hanya di wilayah desa, namun juga di wilayah perkotaan. 

"Pembangunan Jamula memudahkan masyarakat, namun yang masih menjadi kendala adalah jalan yang tidak rata. Apalagi kan saya warga sini sering terdengar suara truk ketika dirumah karena masih banyak jalan yang bergeronjal," ujar Doni salah satu pedagang keliling di sekitar Universitas Islam Lamongan, Jumat, (21/6/2024). 

Baca Juga: Festival Kerapu Lamongan, Pertegas Potensi Desa Labuhan Sebagai Produsen

Ia berharap semoga jalan yang dibangun bisa merata dan tidak hanya beberapa poros saja. "Kalau bisa ya seluruh jalan mulai dari depan SMAN 2 Lamongan sampai ujung. Karena memang setiap pagi disini ramai anak sekolah, ramai mahasiswa juga," terangnya. 

Baca Juga: Petani Lamongan Semakin Sejahtera, Tembakau Terus Naik

Selain itu, ia juga menyoroti bagaimana pembangunan ini bisa bermanfaat bagi banyak orang. Termasuk dia yang sering melintasi jalanan mulus dan mantap itu. Kedepannya, Pemkab bisa terus melanjutkan programnya sampai ke seluruh wilayah Lamongan. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga: Anugerah Pandu Negeri, Tata Kelola Lamongan Diakui Internasional

Hingga detik ini, pada tahun 2023 telah dibangun 41 ruas Jalan Mulus dan Mantap Lamongan. Sedangkan, di tahun 2024 sekarang, sudah ada 48 rencana pembangunan jalan sekitar 48,408 meter di seluruh Lamongan 

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU