Surabaya (optika.id) - Nur Yasin, Caleg PKB untuk DPR RI di dapil Jatim IV wilayah Jember-Lumajang, masih mendapatkan 9.387 suara di Pemilu 2024. Padahal, Nur Yasin sudah meninggal sejak 6 Desember 2023 lalu.
Ayub Junaidi, Ketua DPC PKB Jember, mengatakan, hal ini menunjukkan, konstituen Nur Yasin masih setia. Mereka memilih Nur Yasin di Pemilu 2024 sebagai bentuk penghormatan.
Baca juga: Daftar Injury Time, Cak Imin Antar Luluk-Lukamanul ke Kantor KPU Jatim!
Kan tandanya orang masih mencintai, mungkin konsituen pak Yasin merasa, pak Yasin sudah berjuang untuk masyarakat. Sehingga (mencoblos) sebagai bentuk penghormatan, ujar Ayub di kantornya, Selasa (20/2/2024).
Ayub mengatakan, hal ini juga menunjukkan jiwa perjuangan Nur Yasin masih melekat di PKB. Meski sudah meninggal, Nur Yasin bisa menyumbang suara di Pileg 2024 untuk Caleg DPR RI dapil Jatim IV.
Tandanya Pak Yasin, biarpun sudah meninggal pun, beliau masih bisa menyumbang suara untuk PKB, kata Ayub.
Baca juga: Makin Kuat, PBNU Desak PKB Tentang Peran Ulama di Partai
Ayub mengklaim, PKB akan mendapatkan dua kursi di DPR RI dari dapil Jember-Lumajang. Hal ini berdasarkan data Formulir C-1 Pemilu 2024 yang sudah diterima.
Kalau tidak dua, perlu kami curigai. Kami kan punya data C-1 dan juga Plano dari saksi kami. Sementara untuk Caleg DPRD Provinsi sementara masih dua kursi (yang telah diamankan), katanya.
Untuk Caleg DPRD Jember, Ayub mengatakan PKB mendapatkan kursi di tujuh dapil Pemilu 2024.
Baca juga: Survei SMRC: Pemilih PKB, NasDem dan PKS Pilih Anies Jika Bersanding dengan RK
Dan di beberapa dapil kami telah mengamankan dua kursi. Tapi yang jelas di semua dapil sudah terisi, katanya.
Berdasarkan data rekap KPU RI sementara, PKB unggul di dapil Jatim VI dengan perolehan suara 18,87 persen. Disusul Gerindra dengan 16,83 persen. Lalu PDI Perjuangan dengan 15,9 persen untuk Pileg 2024 DPR RI dapil Jember-Lumajang.
Editor : Pahlevi