Warga Jakarta Dukung Anies Kembali Maju Pilgub

Reporter : Dani

Jakarta (optika.id) - Warga Jakarta Tuti Rosita sangat mendukung pencalonan Anies Baswedan pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta pada 2024 mendatang yang diusung Partai NasDem dan partai-partai lainnya. Dirinya mengaku sudah mulai mengumpulkan pergerakan untuk mendukung Anies Baswedan.

Setuju dong, setuju banget. Saya udah mulai ngumpulin pergerakan untuk Pak Anies maju (pilgub) Jakarta, ucap Tuti ditemui di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis, (9/5/2024). 

Baca juga: Netizen Respon Upaya Anies Dirikan Partai, Ini Penjelasannya!

Tuti mengaku sedih dan kecewa dengan kondisi Jakarta saat ini yang kembali buruk. Menurutnya Jakarta saat ini kembali membutuhkan sosok seperti Anies Baswedan untuk memimpin kembali. Dia bakal berjuang sepenuhnya buat Anies Baswedan.

Wah jomplang ya banyak yang dihancurkan. Jadi saya yang mengikuti dia dari awal kampanye all out, all in buat Pak Anies, kita berjuang tanpa bayaran. Agar Pak Anies bisa jadi gubernur DKI 1 seperti itu, jelasnya.

Baca juga: Tokoh Masyarakat Ingin Anies Terus Jadi Pemimpin Perubahan untuk Indonesia

Dia membandingan kondisi Jakarta saat ini dan selama dipimpin mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang bagus dan rapi. Namun dia begitu menyayangkan ketika Anies Baswedan tidak lagi menjabat DKI semua program tersebut diubah.

Alhamdulilah semua terasa bagus kok. Tapi sekarang ada saja yang dirubah, sumur resapan ditutuplah, jalur sepeda dibongkar lah. Dulukan keren (slogan) Jakarta Kota Kolaborasi keren banget. Tiba-tiba diganti dengan bahasa yang jadul gitu, ungkapnya.

Baca juga: Meski Tak Ikut Kontestasi Pilgub, Pengamat Prediksi Karier Anies Tak Meredup!

Dia menyesalkan Indonesia tidak bisa dipimpin oleh Anies Baswedan dan merugi. Pasalnya Anies Baswedan merupakan pemimpin yang tepat. Meski tidak memimpin Indonesia, tapi bisa menjadi Gubernur Jakarta kembali.

Udah enggak bisa dipungkirin Pak Anies sudah sukses. Dia udah tokoh nasional kini. Sayang kita merugi Indonesia enggak punya pemimpin selevel Pak Anies. Merugi kita, lima tahun merugi, ujarnya.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru