Hasil Undian Liga Champions Babak 16 Besar

author Denny Setiawan

- Pewarta

Selasa, 14 Des 2021 22:02 WIB

Hasil Undian Liga Champions Babak 16 Besar

i

Hasil Undian Liga Champions Babak 16 Besar

Optika.id - Setelah merampungkan fase penyisihan grup, Liga Champios 2021/2022 memasuki babak 16 besar, pada Senin (13/12/2021). Undian harus dilakukan sampai dua kali karena terjadi kesalahan, setelah dilakukan undian ulang akhirnya, sejumlah tim besar harus saling berhadapan untuk lolos ke babak selanjutnya. Berikut hasil undian Liga Champions babak 16 besar:

Raksasa Bundesliga Bayern Munchen akan menghadapi tim kejutan di Liga Champions RB Salzburg.

Baca Juga: Tundukkan Villareal 2-0, Satu Kaki Liverpool Ada di Final Liga Champions

Manchester City bertemu wakil Portugal Sporting CP.

Benfica yang berhasil lolos setelah merebut satu tiket dari Barcelona akan menghadapi tim kuat Ajax Amsterdam.

Chelsea akan menghadapi jawara Liga Prancis musim lalu Lille.

Manchester United akan diuji ketangguhan tim asuhan Simeone, Atletico Madrid.

Villareal bisa jadi batu sandungan Juventus yang tampil kurang konsisten di Liga Italia.

Inter Milan akan bertemu Liverpool, kedua tim yang memiliki serangan balik sangat kuat akan diuji ketangguhan dalam membobol gawang lawan.

Real Madrid yang tampil prima di Liga Spanyol akan diuji tim bertabur bintang di dunia. Messi dan Mbappe bisa jadi senjata mematikan PSG, sementara itu Sergio Ramos akan pertama kali menghadapi mantan timnya, setelah membela Real Madrid selama 16 tahun.

RB Salzburg vs Bayern Munchen

Sporting CP vs Manchester City

Baca Juga: Sempat Kejar-Kejaran Gol, The Citizen Sudahi Perlawanan Madrid Dengan Skor 4-3

Benfica vs Ajax Amsterdam

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Chelsea vs Lille

Atletico Madrid vs Manchester United 

Villareal vs Juventus

Inter Milan vs Liverpool

Baca Juga: Hasil Lengkap Undian Play Off 16 Besar Liga Europa

Paris Saint Germain vs Real Madrid 

Reporter: Denny Setiawan

Editor: Amrizal

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU