MPL ID Season 11: Perebutan Tahta Juara Paruh Musim

author Daniel Andayawan

- Pewarta

Jumat, 03 Mar 2023 04:51 WIB

MPL ID Season 11: Perebutan Tahta Juara Paruh Musim

Optika.id - MPL ID Season 11 telah menyelesaikan minggu keduanya tepat di hari Minggu (26/2/2023). Sejauh ini, ONIC Esports menjadi tim terkuat yang menghuni puncak klasemen sementara MPL ID Season 11. Bahkan, ONIC Esports menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan dalam lima pertandingan MPL ID Season 11.

Baca Juga: Hasil Undian Grup World e-Sport Championship 2022 di Bali, MLBB: Indonesia Langsung Bertemu Filipina

Dalam minggu ketiga ini ada tiga tim teratas yang berpeluang menjadi juara paruh musim regular season MPL ID Season 11. Ketiga tim itu adalah ONIC Esports, RRQ, dan EVOS Legends. ONIC dan EVOS masih memiliki dua pertandingan. Sedangkan RRQ hanya memiliki satu pertandingan saja.

Dan di minggu ketiga, ONIC Esports akan bertanding sebanyak dua kali. Pertama, ONIC Esports akan menantang EVOS Legends, Sabtu, 4 Maret 2023. Tak berselang lama, ONIC Esports kembali meneruskan perjuangannya melawan Rebellion Zion, Minggu, 5 Maret 2023.

ONIC hanya perlu memenangkan salah satu dari kedua pertandingan yang akan dijalani pada minggu ketiga ini. Demi mempertahankan puncak klasemen dan menyandang juara paruh musim regular season.

Sedangkan, EVOS Legends akan bertanding sebanyak dua kali. Pertama, EVOS akan menantang AURA Fire, Jumat, 3 Maret 2023. Tak berselang lama, EVOS Legends kembali meneruskan perjuangannya dalam melawan pemuncak klasemen, ONIC Esports, Sabtu, 4 Maret 2023.

EVOS harus menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan. Namun, mereka juga harus berharap RRQ dan ONIC kalah disemua pertandingan yang dijalaninya.

Di lain sisi, RRQ hanya punya satu pertandingan melawan Rebellion Zion, Sabtu, 4 Maret 2023. Pertandingan ini harus dimenangkan demi puncak klasemen. Namun, mereka juga berharap agar ONIC kalah di kedua pertandingan minggu ini.

Menarik dinanti, siapakah yang layak untuk menjadi juara paruh musim MPL ID Reguler Season 11. Apakah ONIC, RRQ, atau EVOS?

Baca Juga: Bali Jadi Tuan Rumah World e-Sport Championship 2022, Berikut Jadwal Lengkap 6 Cabang Gim

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jadwal Pertandingan Week 3 Regular Season MPL ID

3 Maret 2023:

Geek Slate vs Alter Ego (14.00 WIB)

Rebellion Zion vs Bigetron Alpha (17.00 WIB)

Evos Legend vs Aura Fire (20.00 WIB)

4 Maret 2023:

Bigetron Alpha vs Geek Slate (11.00 WIB)

Baca Juga: Kisah Unik Ustadz Abi, Dakwah Lewat Games Mobile Legends Hingga Ganti Nama Hero Jadi Islami

Rebellion Zion vs Rex Regum Qeon (14.00 WIB)

Alter Ego vs Aura Fire (17.00 WIB)

Onic Esport vs Evos Legend (20.00 WIB)

5 Maret 2023:

Alter Ego vs Bigetron Alpha (15.00 WIB)

Onic Esport vs Rebellion Zion (18.00 WIB)

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU