Pak Yes Berikan Apresiasi Untuk Pegiat Musik Dangdut, Bagian dari Identitas Bangsa Indonesia

author Danny

- Pewarta

Selasa, 18 Apr 2023 03:57 WIB

Pak Yes Berikan Apresiasi Untuk Pegiat Musik Dangdut, Bagian dari Identitas Bangsa Indonesia

Optika.id, Lamongan - Menjadi bagian dari identitas bangsa melalui musik asli Indonesia, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi apresiasi solidaritas yang terjaga di tengah anggota Lamongan Dangdut Community (LDC) selaku forum penggiat musik dangdut di Lamongan.

Baca Juga: Festival Kerapu Lamongan, Pertegas Potensi Desa Labuhan Sebagai Produsen

Hal tersebut diutarakan saat menghadiri acara Ramadhan berbagi bersama LDC dan Santunan Anak Yatim dalam rangka memperingati hari ulang tahun LDC ke-7, di Halaman Gedung Sport Center Lamongan, Minggu malam (16/4/2023) kemarin.

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengapresiasi terselenggarannya kegiatan buka bersama Lamongan Dangdut Community (LDC) dan santunan anak yatim yang diselenggarakan di Halaman GOR Lamongan tersebut sebagai bagian dari silaturahmu berbagai komunitas agar bisa terus guyub rukun.

Baca Juga: Anugerah Pandu Negeri, Tata Kelola Lamongan Diakui Internasional

Melalui silaturahmi ini, Pak Yes sapaan akrabnya mengharapkan agar keberadaan komunitas dangdut tidak sebatas penikmat musiknya saja, tapi harus memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan musik dangdut di Indonesia khususnya di Lamongan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut, Bupati Yes berharap, di usia yang menginjak remaja LDC dapat semakin berjaya melalui berkesenian dan berkebudayaan dengan musik dangdut.

Baca Juga: Kalapas Lamongan Serah Terima Jabatan, Sinergi Wujudkan Lingkungan Nyaman!

Alhamdulillah, saya bisa hadir, mengikuti, dan menjadi bagian kembali dalam perayaan ulang tahun LDC, semoga kedepan LDC semakin jaya yang tentu ini berkesinambungan dengan berkesenian, berkebudayaan yang akan semakin maju, selamat dan sukses mari maju kedepan dengan semangat, tutur Bupati Yes kepada Optika.id dalam rilis yang diterima, Selasa, (18/4/2023).

Editor : Pahlevi

Tag :

BERITA TERBARU