Banjir, Jalan Nuri Sampang Jadi Kolam Renang Dadakan

author Samsul Arifin

- Pewarta

Senin, 01 Mei 2023 17:37 WIB

Banjir, Jalan Nuri Sampang Jadi Kolam Renang Dadakan

Optika.id- Jalan Nuri di Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Jawa Timur berubah jadi kolam renang dadakan. Ini lantaran saluran yang tersumbat, sehingga air hujan menggenangi kawasan pemukiman.

Anak-anak sekitar memanfaatkan kondisi ini untuk bermain. Mereka asyik berenang dan main air di jalan yang tergenang tersebut.

Pantauan di lokasi, kedalaman genangan air hujan bisa mencapai lebih dari 50 cm. Sehingga bisa dimanfaatkan anak-anak untuk berenang.

Setiap hujan deras memang akses Jalan Nuri ini tergenang air, sehingga menjadi tempat bermain anak-anak, terang warga Kelurahan Gunung Sekar, Taufik, Senin (1/5/2023).

Taufik menambahkan, selain jalan kelurahan yang terendam banjir saat hujan deras, di halaman Sekolah Dasar (SD) Gunung Sekar 5 juga tergenang luapan air hujan. Sehingga saat jam sekolah, genangan mengganggu kegiatan belajar mengajar.

Beruntung hari ini libur sekolah sehingga tidak mengganggu kegiatan siswa, imbuhnya.

Taufik mengatakan penyebab genangan air cukup tinggi adalah tersumbatnya gorong-gorong atau selokan di sepanjang Jalan Nuri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sepengetahuan saya banjir di jalan Nuri ini karena selokan tersumbat atau jalur pembuangan yang tidak lancar, jelasnya.

Sementara untuk menghindari kendaraan mogok saat melintasi banjir, warga setempat berinisiatif menutup akses jalan kelurahan itu setiap terjadi hujan deras.

Kita sengaja menutup jalan untuk sementara waktu terutama saat hujan deras, guna menghindari adanya kendaraan mogok. Sebab, banjir luapan air selokan ini bisa merendam mesin kendaraan roda dua, ucap Hadi warga Gunung Sekar lainya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, saat hujan deras mengguyur Sampang, sejumlah warga di Jalan Nuri, Kelurahan Gunung Sekar tersebut, merasa terisolir lantaran tidak bisa keluar menggunakan kendaraan. Bahkan, kejadian itu sudah berlangsung selama tiga tahun terakhir.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU