Optika.id - Walau tengah sibuk mendatangi sejumlah kota seperti Bandung, Padang dan Banyuwangi, capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan tetap tak lupa membagikan momen keakrabannya bersama keluarga tercintanya.
Baca Juga: Kemudahan Zaman Ternyata Berikan Banyak Risiko, Sudah Tahu Cara Mengatasinya?
Seperti terlihat dalam unggahan Instagramnya, Selasa, (8/8/2023), Anies membagikan momen bersama keluarga nya menonton bagian penting dalam episode 1071 dari serial anime fenomenal One Piece. Di momen itu, Anies dan keluarga terlihat antusias menyaksikan aksi Luffy yang memperkenalkan kekuatan barunya, Gear 5 di episode itu.
Dari ruang tamu sederhana di kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan ini, Anies menulis caption: Mengikuti saran anak-anak dan netizen soal rekomendasi film. Seru juga ya.
Unggahan ini pun menuai respon beragam netizen. Sebagian besar komentar netizen bernada terkejut. Ada pula yang menyebut Anies dengan julukan wibu, yakni istilah bagi mereka yang gemar pada anime dan budaya Jepang.
Baca Juga: Banjir Info itu vol. # 0096 Genre Essay
Ada juga yang menyatakan harapan agar Anies menjadi Presiden Nakama Indonesia. Dan tidak sedikit pula yang menyarankan mantan Gubernur DKI Jakarta ini untuk menonton serial One Piece dari episode pertama.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu komentar netizen bahkan mencoba mencasting Anies ke dalam dunia One Piece dengan menyebutnya cocok menjadi karakter Nefertari Cobra yang merupakan raja dari Kerajaan Alabasta.
Baca Juga: Pernyataan Megawati Dikritisi Netizen, Terkait Kopi-Susu Hingga Tukang Bakso
Komentar netizen lainnya juga menghubungkan One Piece dengan realita dunia nyata lewat isu-isu seperti perbudakan, diskriminasi, dan berita palsu yang juga diangkat dalam anime tersebut.
Melalui unggahan ini, Anies sepertinya juga ingin memahami dan mengetahui apa yang disukai generasi milenial dan Gen Z.Semoga ada episode One Piece lainnya yang akan ditonton Anies.
Editor : Pahlevi