Surabaya (optika.id) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus melakukan penghitungan suara sampai dengan hari ini, 3 Maret 2024. Dilihat dari website resmi laman KPU, progress suara masuk mencapai 78,04 persen dengan perolehan suara 642.483 dari 823.236 TPS pada pukul 06.00 WIB, Minggu, (3/3/2024).
Hasil perolehan pasangan Anies-Muhaimin menduduki posisi kedua dengan suara 24,49 persen yakni sekitar 31.385.588 suara. Kemudian, pemimpin klasemen sementara pasangan Prabowo-Gibran memperoleh suara 58,83 persen atau sekitar 75.386.805 suara.
Baca Juga: Capai 83,74 Persen, Update Real Count Pilpres 2024 di Jatim hingga Hari Ini
Sedangkan, pasangan nomor urut 03, Ganjar-Mahfud menduduki urutan akhir dengan perolehan sekitar 16,68 persen atau sekitar 21.378.828 suara.
Baca Juga: Sembilan Parpol Lolos ke Senayan, PDIP Masih Unggul di Real Count KPU
Perhitungan real count KPU ini bukanlah hasil akhir, perhitungan masih berlangsung sampai pada penutupan secara simbolik yang dilakukan oleh KPU. Beberapa kemungkinan masih bisa terjadi, termasuk panasnya isu-isu hak angket dan beberapa isu lainnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Baca Juga: Real Count Pilpres di Jatim Capai 82,25%, Segini Suara Anies-Prabowo-Ganjar
Patut kita tunggu, apakah Pemilu 2024 ini berlangsung selama satu putaran, atau justru digelar kembali dalam dua putaran?
Editor : Pahlevi