Akan Hadapi Lawan dengan Sumber Daya Besar, Anies Hanya Andalkan Kekuatan Zikir

Reporter : Seno

Optika.id Bakal Calon Presiden 2024 dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, mengatakan akan menghadapi lawan dengan kekuatan dan sumber daya yang besar dalam Pemilihan Presiden 2024.

Baca juga: Hasto Soal Pilkada Jakarta, Masukan Rakyat Masih Didengarkan!

Hal tersebut disampaikan saat memberi sambutan di acara Peluncuran Program Gerakan Zikir Kemenangan dan Keselamatan Negeri yang diselenggarakan oleh PKS (Partai Keadilan Sejahtera).

Mulanya mengomentari gerakan dzikir yang diselenggarakan. Ia berharap gerakan dzikir tersebut semoga senantiasa mengiringi perjuangan bersama dalam percepatan pemenuhan janji-janji kemerdekaan.

Kita tahu tantangan ke depan bukan tantangan kecil, melainkan tantangan besar. Kita juga akan berhadapan dengan lawan yang memiliki sumber daya yang amat besar, kata Anies seperti dikutip Optika.id dari YouTube PKSTV, Rabu (21/6/2023).

Namun, Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengajak masyarakat untuk tidak gentar dengan ukuran material. Karena dengan spritiual yang tinggi, bisa menghadapinya.

Tapi kita tidak pernah gentar dengan ukuran material, kita tunjukkan semangat, dan spiritual yang kita miliki, untuk meraih apa yang dijanjikan di republik ini. Kita yakin dengan niat baik, berjalan dengan orang-orang baik, memiliki tujuan yang baik," tambahnya.

Koalisi pengusung Anies ini digawangi oleh PKS, Partai Demokrat dan Partai NasDem. Anies menyebutkan dengan niat baik juga bersama orang baik tentunya niat yang baik, pihaknya akan bisa mencapai kemenangan melalui jalur langit.

Baca juga: Pilgub DKI Jakarta 2024: Muncul Nama Anies Baswedan, Ridwan Kamil Sampai Risma

Inshaallah melalui dzikir ini, kita lebih keras lagi, pintu-pintu langit, inshallah membukakan jalan-jalan baru untuk kita bisa menjalankan, amanat dengan sebaik-baiknya. Inshallah Allah bukakan dan kebaikan untuk kita semua, tegasnya.

Ia pun meyakini dengan program yang dirilis PKS ini, akan memudahkan jalan mereka dalam membangun bangsa dan negara.

Dan ikhtiar ini, bukan tentang satu orang, bukan tentang satu kelompok, bukan tentang satu bagian, tapi tentang bagian seluruh bagian anak bangsa untuk masa depan kita.

Baca juga: Ini Prediksi Pakar Soal Putusan MK pada Sengketa Hasil Pilpres 2024

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sendiri meluncurkan Gerakan Dzikir Kemenangan dan Keselamatan Negeri di Kantor DPP PKS, Jakarta, Selasa (20/6/2023).

Ketua Majelis Syura PKS, Habib Salim Segaf Al Jufri, yang meresmikannya. "Dengan mengharap rida Allah dan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, saya menyatakan zikir kemenangan dan keselamatan negeri secara resmi diluncurkan untuk dilaksanakan secara berkelanjutan," kata Salim," pungkasnya.

Oleh: Teguh Imami

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru