Aktivis 98: Pantun Butet Bukan Karya Seni, Tapi Mirip Kampanye!

Reporter : Danny

Optika.id - Pantun budayawan Butet Kartaredjasa yang menyinggung sejumlah capres lainnya diduga pesanan politik dan bukan bagian dari karya seni.

Baca juga: Simpatisan Yakin Perihal Prabowo Langgar HAM adalah Kabar Bohong

Pantunnya Mas Butet itu narasinya mirip materi kampanye pilpres, tidak seperti karya seni. Saya menduga ini pesanan, ungkap Aktivis 98, Muhammad Ikhyar Velayati di Medan, Kamis, (29/6/2023).

Sebagai seorang seniman, Ikhyar melihat Butet sudah terjebak offside.

Sebagai seniman yang dikenal kritis dan independen selama ini, kali ini Butet terjebak offside. Dia masuk dalam ranah politik praktis yang abu-abu. Butet sudah melakukan penilaian secara vulgar dan kehilangan nilai estetikanya, kata Ikhyar.

Ia menambahkan, pantun Butet ini juga masuk kategori seniman politik dan bukan politik seniman.

Baca juga: Hantu Itu Masih Membayangimu, Pak Prabowo!

Beda antara politik seniman dengan seniman politik. Kalau politik seniman, orang yang menggunakan talenta seninya menghasilkan karya seni dengan nilai estetik, tapi kalau seniman politik, orang yang menghasilkan karya seni karena ada pesanan politik. Dan Butet ini menurut saya masuk kategori seniman politik, tegas Ikhyar.

Seperti diketahui, budayawan Butet Kartaredjasa membacakan pantun yang diduga menyinggung capres Koalisi Perubahan, Anies, Baswedan dan Prabowo Subianto dari Gerindra. Pantun ini dilontarkan Butet dalam acara Peringatan Puncak Bulan Bung Karno 2023 di Stadion Utama GBK, Sabtu 24 Juni 2023.

Baca juga: Pernyataan Sikap Forum Aktivis 98 Jawa Timur, Tentang Apa ya?

Ya begitulah kalau otaknya pandir. Pepes ikan dengan sambal terong, semakin nikmat tambah daging empal. Orangnya diteropong KPK karena nyolong, eh kok koar-koar mau dijegal,

Jagoan Pak Jokowi rambutnya warna putih, gigih bekerja sampai jungkir balik. Hati seluruh rakyat Indonesia pasti akan sedih, jika kelak Presiden hobinya kok menculik, kata Butet dalam pantunnya itu.

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru