Feri Amsari: Penyelenggara Pemilu 2024 Tak Profesional!

Reporter : Danny

Optika.id - Pakar hukum tata negara Feri Amsari mengaku ada tindakan ketidakprofesional yang dilakukan penyelenggara pemilu menjelang masa kerjanya. Kecurangan tidak hanya dilakukan pada hari pemilu 14 Februari 2024, namun juga pada sebelumnya. 

"Saya mengetahui ada penyelenggara pemilu yang tidak profesional, istilahnya pemegang peran kepentingan rakyat tidak bisa berperilaku secara jujur dan adil," ujar Feri kepada Optika.id, Senin, (4/11/2023). 

Baca juga: Feri Amsari: DKPP Berhentikan Hasyim Bisa Juga Ungkap Kecurangan Pemilu

Selain itu, Feri juga mengatakan dalam paparannya saat menghadiri acara diskusi "Forum Insan Cita", Minggu, (3/11/2023). Ia menyebut ada Kepala Daerah yang dilantik dan ditunjuk untuk memenangkan salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden. 

Baca juga: Feri Amsari Sebut Putusan MA Bentuk dari Kesengajaan dan Reka Ulang Tragedi MK

Feri tak menjelaskan lebih detail soal upaya tersebut. Dia hanya mengatakan bahwasannya kecurangan ini perlu dipetakan secara khusus. Pengajar dari Universitas Andalas ini juga berpesan bahwa apapun masih bisa terjadi, tidak hanya berhenti sampai disini saja.

Baca juga: Feri Amsari: Ada Permainan dalam Pilpres 2024

"Banyak institusi publik seperti kementerian memiliki program tertentu untuk mendukung salah satu paslon. Ada juga debat capres-cawapres yang baru-baru ini diubah menjadi debat calon presiden saja, tidak ada calon wakil presiden. Tentu, kebijakan ini akan menguntungkan beberapa paslon," pungkasnya. 

Editor : Pahlevi

Politik
Trending Minggu Ini
Sabtu, 14 Sep 2024 18:18 WIB
Jumat, 13 Sep 2024 08:24 WIB
Senin, 16 Sep 2024 11:12 WIB
Berita Terbaru