Petinggi Golkar Jadi Tersangka Pengeroyokan Ketua KNPI, Disinyalir Soal Cuitan Rifa Handayani dan Airlangga Hartanto

author Denny Setiawan

- Pewarta

Jumat, 04 Mar 2022 14:47 WIB

Petinggi Golkar Jadi Tersangka Pengeroyokan Ketua KNPI, Disinyalir Soal Cuitan Rifa Handayani dan Airlangga Hartanto

i

Petinggi Golkar Jadi Tersangka Pengeroyokan Ketua KNPI, Disinyalir Soal Cuitan Rifa Handayani dan Airlangga Hartanto

Optika.id, Jakarta - Penyidik Polda Metro Jaya akhirnya menetapkan tersangka kasus penganiayaan Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Haris Pertama. Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat menyampaikan status tersangka Azis Samual sebagai aktor intelektual pengeroyokan Ketua KNPI Haris Pertama, melalui jumpa pers di Polda Metro Jaya pada Rabu (2/3/2022).

"Penyidik telah menetapkan yang bersangkutan (Azis Samual) sebagai tersangka dengan alat bukti yang dimiliki oleh penyidik, minimal dua alat bukti, bahkan tiga atau empat sudah dikantongi oleh penyidik," kata Kombes Tubagus Ade Hidayat.

Baca Juga: Ridwan Kamil Effect, Golkar Geser Gerindra di Hitung Cepat Pemilu 2024

Kombes Tubagus Ade Hidayat menambahkan, Azis Samual dijerat Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 170 KUHP dalam kasus ini.

"Perannya adalah yang bersangkutan disangkakan telah menyuruh para eksekutor untuk melakukan pengeroyokan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 170, yang para tersangka empat orang (eksekutor) sudah diamankan kepolisian," terangnya.

Ada dugaan penganiyaan terhadap Haris Pertama ini terkait cuitannya di Twitter yang menyebut soal kabar hubungan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dengan perempuan bernama Rifa Handayani yang kini tinggal di Jepang.

Tercatat sebanyak dua kali akun Twitter Haris pertama, @knpiharis mencuit terkait hal tersebut, seperti dikutip Optika.id, Jumat (4/3/2022).

Dalam cuitannya dia meminta Presiden Jokowi untuk mengusut salah satu Menteri Koordinator (Menko) di kabinetnya yang diduga melakukan perselingkuhan dengan wanita bernama Rifa Handayani.

"Saya hanya ingin bapak Presiden @jokowi memastikan tentang cerita wanita di foto ini yang menyatakan berselingkuh dengan salah satu MENKO, padahal mereka berdua sama2 berstatus MENIKAH. Jika cerita ini benar, maka ini adalah AIB yang bisa membawa AZAB bagi kita semua, cuit Haris Pertama.

Tak hanya itu, kemudian dia kembali mencuit tentang permasalahan dugaan perselingkuhan tersebut. Haris Pertama juga meminta dilakukan proses hukum terhadap masalah ini.

Baca Juga: Gus Haris Jadi Calon Bupati, Misbakhun Yakin Golkar Berjaya!

Namanya adalah Rifa Handayani. Ini adalah wanita yang sudah mengaku berselingkuh dengan salahsatu MENKO di Kabinet Pak @jokowi. Padahal status dia sudah menikah dengan lelaki berwarga negara Jepang. Jika ini hanya sebuah fitnah maka wanita ini wajib di proses hukum, cuitnya lagi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, memang tengah viral munculnya sosok Rifa Handayani dalam sebuah wawancara, dia menyebut telah berselingkuh dengan sosok menteri berinisial AH. Seorang elit Partai Golkar dan kini tengah digadang-gadang sebagai calon presiden (Capres) dari partai berlambang pohon beringin itu.

Terkait motif tersangka, apakah terkait cuitan Haris Pertama yang menyebut ada skandal elit Partai Golkar, polisi menyatakan masih melakukan pendalaman terkait hal itu.

Hal ini, karena tersangka masih menampik tudingan dirinya bertindak sebagai aktor intelektual dalam kasus pengeroyokan Haris.

Baca Juga: Kabar Baik! Prakerja Tetap Ada di Tahun 2024

"Sampai pemeriksaan kemarin terhadap AS yang saat pemeriksaan saksi dan sebagai pemeriksaan tersangka, (Azis) masih menolak mengakui menyuruh melakukan," jelas Kombes Tubagus Ade Hidayat.

Reporter: Denny Setiawan

Editor: Pahlevi

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU