Optika.id - Komposisi kepengurusan DPD partai Demokrat Jawa Timur yang baru di bawah komando Emil Elestianto Dardak yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur.
Kepengurusan tersebut mencerminkan keterwakilan berbagai elemen masyarakat. Selain aktivis perempuan dan tokoh agama, Demokrat Jatim juga dihuni mantan aktivis mahasiswa yang tergabung dalam kelompok Cipayung.
Baca Juga: Berikut Nama-nama yang Akan Diusung Demokrat di Pilkada Serentak 2024!
Dari data yang dihimpun Optika.id, Sabtu (23/4/2022), ada nama Fairus Huda, mantan Ketua Umum PKC PMII Jatim 2011-2013 yang kini duduk sebagai wakil ketua. Selain itu, ada nama Zainuddin, mantan Ketua Umum PKC PMII Jatim 2016-2018 sebagai wakil sekretaris, dan Mahatir Muhammad, Wakil Sekretaris PW GP Ansor Jatim yang juga mantan pengurus PB PMII 2014-2016 yang dipercaya sebagai wakil bendahara.
Selain dari PMII, ada juga dari HMI, yakni Yogi Pratama mantan Ketua Umum Badko HMI Jatim 2018-2020. Sementara dari IMM ada Andreas Susanto, mantan Ketua Umum IMM Jatim 2018-2020, keduanya kini memiliki jabatan sebagai wakil sekretaris.
Wakil Ketua DPD Demokrat Jatim Fairus Huda menilai, langkah Emil Dardak yang merangkul semua elemen membuktikan Demokrat adalah partai terbuka dan egaliter. Pola perekrutan tersebut menjadi tonggak sejarah baru, dan membuat dinamika di parpol berlambang bintang mercy itu semakin berkembang positif.
"Ini menjadi sejarah baru dalam strategi rekrutmen partai politik di Jatim, dimana Demokrat dibawah kepemimpinan mas Emil mengapresiasi jam terbang para gerakan aktivis mahasiswa untuk kemudian ditransformasikan menjadi sebuah gerakan politik di Jatim, kata Fairus seperti dilansir RMOLJatim.
Dia berjanji akan bekerja maksimal dalam merebut simpati di grass root untuk memenangkan partai Demokrat di Pemilu 2024 mendatang. Perolehan suara partai Demokrat diyakini akan naik. Lantaran partai tersebut semakin terbuka dan dekat dengan rakyat termasuk kalangan anak muda.
"Kalau apresiasi itu sudah diberikan kepada kami, maka tentu saja kami akan menjawab itu dengan pembuktian kedepan. Kami akan membuktikan dan berkomitmen untuk bisa memainkan peranan politik agar Jawa Timur menjadi biru," tukasnya.
Baca Juga: Golkar Resmi Nyatakan Dukungan untuk Khofifah pada Pilgub Jatim 2024
Hal senada dikatakan Mahatir. Dia optimistis, kehadiran aktivis Cipayung di kepengurusan periode 2022-2027 ini semakin membuat Demokrat lebih solid dan kuat. Pemikiran para aktivis yang selalu mengedepankan kepentingan rakyat, diharapkan bisa menjadi masukan positif, agar partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu selalu mengawal kebijakan yang pro rakyat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
"Latar belakang bendera kami yang berbeda dari PMII, HMI, GMNI, IMM dan jejaringnya tentu akan menjadi modal besar untuk kebesaran partai," katanya.
Mahatir juga memuji kemampuan Emil Dardak yang dikenal egaliter dan bisa menerjemahkan visi dan misi Demokrat. Emil yang selalu rendah hati dinilai akan mampu memenangkan hati rakyat.
"Sosok mas Emil juga menjadi daya tarik tersendiri. Style-nya yang humble dan egaliter menjadi magnet banyak anak muda masuk Demokrat, tutupnya.
Baca Juga: Obral Kursi Menteri Untuk AHY dan Demokrat yang Pikun Konflik Agraria
Reporter: Pahlevi
Editor: Aribowo
Editor : Pahlevi