KPK OTT Bupati Bogor Ade Yasin Terkait Dugaan Kasus Suap

author Denny Setiawan

- Pewarta

Rabu, 27 Apr 2022 18:09 WIB

KPK OTT Bupati Bogor Ade Yasin Terkait Dugaan Kasus Suap

i

bupati bogor, ade yasin

Optika.id, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)  menggelar OTT pada 26-27 April 2022. Operasi senyap selama dua hari itu dilakukan di Jawa Barat. Bupati Bogor, Ade Yasin ditangkap bersama perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat terkait dugaan kasus suap.

"Benar, tadi malam sampai 27/4/2022 pagi KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di wilayah Jawa Barat. Di antaranya Bupati Kabupaten Bogor, beberapa pihak dari BPK Perwakilan Jawa Barat dan pihak terkait lainnya," ujar Plt. Juru Bicara Penindakan KPK, Ali Fikri, Rabu (27/4/2022).

Baca Juga: Merasa Curiga, KPK Ancam Dokter RSUD Sidoarjo Barat Pidana Usai Halangi Pemeriksaan Muhdlor

Ali mengatakan, OTT dilakukan karena ada dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan suap.

"Kegiatan tangkap tangan ini dilakukan karena ada dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan suap," ucapnya.

Saat ini KPK masih memeriksa pihak-pihak yang ditangkap tersebut dan dalam waktu 1×24 jam.

Baca Juga: Muhdlor Ajukan Praperadilan, KPK Bersedia Hadapi

"KPK segera menentukan sikap atas hasil tangkap tangan dimaksud. Perkembangannya akan disampaikan lebih lanjut," tegasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Reporter: Denny Setiawan

Baca Juga: 14 Camat di Pemkab Probolinggo Diperiksa KPK, Ini Daftarnya

Editor: Pahlevi

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU