Optika.id-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur mempertahankan penghargaan dari Menteri Keuangan RI berupa Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2021.
"Opini WTP yang diterima ini diharapkan bisa memberikan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif di Jatim," kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat menerima piagam penghargaan yang diserahkan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kakanwil Ditjen) Perbendaharaan Jatim Taukhid di Surabaya, Senin (14/11/2022).
Baca Juga: PKB Raih Dua Kursi di Sidoarjo, Ungguli PDI Perjuangan di Jatim
Gubernur Khofifah mengatakan, penghargaan WTP adalah instrumen untuk melaksanakan pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan transparan.
"Kami berharap outcome dari diperolehnya Opini WTP ini dapat meningkatkan percepatan kesejahteraan masyarakat," ujar dia.
Di tempat yang sama, Gubernur Khofifah juga menyerahkan Opini WTP kepada 37 kabupaten/kota dari total 38 Kabupaten/Kota di Jatim.
Gubernur Khofifah menyerahkan penghargaan Opini WTP kepada lima pemerintah daerah yang telah mempertahankan opini WTP selama 10 tahun berturut-turut yakni Kota Blitar, Kota Malang, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Ponorogo dan Kota Surabaya.
Tak hanya itu, penghargaan juga diserahkan kepada 28 pemerintah daerah yang dapat mempertahankan Opini WTP lima tahun berturut-turut serta empat pemerintah daerah yang berhasil mendapatkan WTP di bawah lima tahun berturut.
Baca Juga: Pesan Kapolda Jatim ke KPU Usai Jenguk Petugas KPPS Sakit di RS Haji
"Kami berharap penghargaan yang diberikan ini memberikan motivasi untuk terus bekerja keras dalam mempertahankan opini WTP serta outcome yang terukur dan produktif pada tahun-tahun berikutnya. Di samping itu juga memotivasi Daerah yang belum mendapatkan opini WTP untuk menjadi lebih baik di tahun berikutnya," kata dia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Jatim Taukhid mengatakan, penghargaan ini sudah dilaksanakan selama 15 tahun. Taukhid berharap pencapaian WTP bisa terus dipertahankan oleh pemerintah provinsi, kabupaten/kota.
Menurut dia, mempertahankan WTP merupakan sebuah reputasi dalam menunjukkan kinerja pemerintah atau good governance yang telah diterapkan di Jatim.
"Capaian WTP ini diharapkan dapat memberikan kesejahteraan masyarakat, yang diindikasikan melalui pertumbuhan ekonomi di masing masing daerah. Jatim bersama kabupaten/kota patut berbangga atas seluruh capaian yang diterima hari ini," ujar dia.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Unggul Telak di Jatim, Raih 14 Juta Suara
Reporter: Angga Kurnia Putra
Editor: Pahlevi
Editor : Pahlevi