Jika MK Putuskan Proporsional Tertutup, Jubir PKS Ungkap Bahaya Bagi Demokrasi

author Danny

- Pewarta

Rabu, 31 Mei 2023 23:29 WIB

Jika MK Putuskan Proporsional Tertutup, Jubir PKS Ungkap Bahaya Bagi Demokrasi

Optika.id - Juru Bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pipin Sopian mengatakan pihaknya menolak sistem proporsional tertutup diterapkan di Pemilu 2024. Dia menyebut apabila hal itu terjadi maka berbahaya bagi demokrasi.

Baca Juga: Ini Prediksi Pakar Soal Putusan MK pada Sengketa Hasil Pilpres 2024

Kita sampai saat ini mendukung sistem terbuka. Ini proses rekrutmen caleg sudah berjalan kemudian kita sudah masukkan kalau berubah saya kira ini tentu berbahaya bagi demokrasi kita, kata Pipin di kantor Sekretariat Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Jl. Brawijaya X, Jakarta Selatan, Selasa, (30/5/2023).

Dia menuturkan para caleg yang mendaftar berharap pada pemilu 2024 masih menerapkan sistem proposional terbuka. Menurutnya, pada sistem proposional terbuka siapapun bisa menjadi anggota dewan.

Baca Juga: Megawati Ajukan Amicus Curiae: Semoga Ketok Palu MK Bukan Palu Godam, Tapi Palu Emas!

Saya kira ini tentu harus menjadi pemikiran, bahan pertimbangan Mahkamah Konstitusi untuk memutuskan sistem terbaik untuk saat ini. Kalaupun misalkan harus tertutup ya silahkan tapi jangan seperti sekarang saya kira harus adil karena kita sudah berjibaku mempersiapkan mensosialisasikan banyak caleg-caleg terbaik yang bergabung dengan partai tentu berharap dengan sistem sistem terbuka, jelasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia meyakini, Mahkamah Konstitusi akan memutuskan sistem yang terbaik dengan bijak.

Baca Juga: MK Kabulkan Perpanjangan Masa Jabatan untuk Pilkada 2020

Kami yakin bahwa dengan kebijaksanaan dari Mahkamah Konstitusi para negarawan yang berada di situ kita berharap bahwa keputusan yang dikelurakan juga sangat bijak,ungkapnya.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU