Turut Hadir di Rapimnas, Apakah Gibran Akan Gabung Golkar?

author Danny

- Pewarta

Sabtu, 21 Okt 2023 17:47 WIB

Turut Hadir di Rapimnas, Apakah Gibran Akan Gabung Golkar?

Optika.id - Kedatangan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, di kantor DPP Partai Golkar di Kawasan Slipi, Jakarta Barat, pada Sabtu (21/10/2023) siang, memicu spekulasi bahwa putra sulung Presiden Jokowi akan bergabung dengan Partai Golkar. Kehadiran Gibran juga bertepatan dengan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar yang akan memutuskan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden yang akan diusung dalam Pemilu 2024.

Gibran tiba sekitar pukul 13.45 WIB, menggunakan mobil Toyota Innova, dan tampak tersenyum saat dihadapkan oleh sejumlah wartawan yang memberondongnya dengan pertanyaan tentang tujuannya di DPP Partai Golkar.

Baca Juga: Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto, Siapa Saja?

"Nanti saya akan masuk dulu," kata Gibran, yang mendapat pengawalan ketat oleh petugas keamanan.

Sebelumnya, Partai Golkar mencalonkan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi bakal calon presiden Prabowo Subianto dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). Keputusan tersebut diungkapkan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, yang mengatakan bahwa partainya sepakat mengusulkan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Baca Juga: Prabowo-Gibran akan Dilantik Hari Ini, Apa Isi Sumpahnya?

Keputusan pencalonan Gibran diambil setelah rapat internal dan pelaksanaan Rapimnas II Partai Golkar pada Sabtu (21/10/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

"Tadi malam, kami rapat cukup lama, cukup hangat. Tatapi semuanya sangat konsensus untuk mengusulkan, saya tanya dulu, mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden bersama Pak Prabowo," ujar Airlangga dalam pidatonya di Rapimnas Partai Golkar.

Baca Juga: Pengamat Sebut Elektoral Demokrasi Indonesia Sedang Bermasalah!

Sejumlah kader Partai Golkar juga menyatakan persetujuan mereka untuk mendukung Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres Prabowo dalam Pilpres 2024.

"Setuju," kata kader Partai Golkar.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU