Pasangan Ganjar-Mahfud Anggarkan Dana untuk Berantas Korupsi

author Danny

- Pewarta

Minggu, 10 Des 2023 07:58 WIB

Pasangan Ganjar-Mahfud Anggarkan Dana untuk Berantas Korupsi

Optika.id - Pasangan calon presiden-wakil presiden, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, berjanji akan melakukan tindakan nyata dan tegas dalam memberantas korupsi. Tentu saja, hal ini akan dilakukan jika pasangan capres-cawapres nomor urut 3 ini memenangkan Pilpres 2024.

"Gaspol (berantas korupsi). Gandakan anggaran, anggaran diperbanyak untuk orang-orang kelas menengah ke bawah, sikat korupsi, dan memperbaiki kualitas," ucap cawapres nomor urut 3, Mahfud MD, di hadapan ribuan relawan Laju Indonesia, Sahabat Mahfud Muda, Ikatan Keluarga Madura Jawa Barat, Gerpin, dan sejumlah elemen lainnya di Mustikasari Convention Hall, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2023).

Baca Juga: Ganjar Sebut Indonesia Tengah Hadapi Krisis Kesehatan Mental

Tak hanya itu, Ganjar-Mahfud juga akan memperjuangkan penegakan hukum yang berjalan adil bagi semua pihak. Ganjar-Mahfud hadir untuk memperbaiki itu semua, imbuhnya. Lanjut Mahfud, masyarakat miskin di Indonesia tidak akan pernah bangkit, kalau korupsi tidak sampai tuntas.

Baca Juga: Mahfud Cerita: Kapolda Metro Jaya Pernah Saya Larang Geledah Kantor KPK

Setelah korupsi berhasil diberantas, Pemerintah dapat menghitung lebih baik mengenai berapa anggaran yang dapat diberikan kepada rakyat sebagai modal kerja, subsidi listrik, menggratiskan internet, maupun menggaji guru dengan layak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga: Anggota DPR Tak Setuju Narasi Mahfud Soal Pimpinan KPU Diganti Keseluruhan!

"Proyek-proyek yang hanya dinikmati kelas menengah ke atas, kita hentikan. Kita akan bangun dari pinggiran. Ganjar-Mahfud akan gaspol," tandasnya.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU