Kata Songong Trending di Medsos Usai Gibran Beri Gestur Celangak-Celinguk ke Mahfud MD

author Eka Ratna Sari

- Pewarta

Minggu, 21 Jan 2024 22:06 WIB

Kata Songong Trending di Medsos Usai Gibran Beri Gestur Celangak-Celinguk ke Mahfud MD

Optika.id - Netizen X geram melihat tingkah yang ditunjuk Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka kepada Cawapres nomor urut tiga Mahfud MD dalam debat keempat pilpres di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu (21/1/2024). Netizen X menggaungkan kata 'Songong' atas prilaku Gibran tersebut.

Salah satu warga X, menyebut agar tindakan itu seharusnya tidak dilakukan Gibran, sebab terkesan merendahkan Mahfud. Bahkan komedian Ernest Prakasa juga turut ikut menuliskan kata Songong dalam akun pribadinya.

Baca Juga: Prabowo Subianto Akan Hadapi Lima Partai Oposisi Jika Menang Pilpres 2024

"Sikap Songong dari El Sulfat ini sangat tidak ETIS dan sangat terlihat merendahkan. Sbnrnya cukup ngomong saja kalau pertanyaannya blm terjawab tp malah clingak clinguk terlihat SOMBONG dan TAK BER-ETIKA," tulis akun X @BangPino__.

Diketahui, Gibran menunjukkan sikap yang dianggap sombong dan merendahkan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD saat menanyakan tentang greenflation.

Greenflation adalah kenaikan harga akibat perubahan kebijakan energi yang lebih ramah lingkungan. Gibran merasa Mahfud tidak menjawab pertanyaannya dengan baik dan malah menjelaskan tentang ekonomi hijau. Gibran pun membungkuk-bungkuk seperti mencari jawaban Mahfud. Saya lagi nyari jawabannya Prof Mahfud bisa nyari-nyari di mana ini jawabannya, kok nggak ketemu jawabannya, kata Gibran.

Baca Juga: Setara Institute: Prabowo-Gibran Akan Bawa Indonesia ke Otoritarianisme 2.0

Gibran lalu memberikan contoh demonstrasi rompi kuning di Prancis yang terjadi akibat kenaikan harga bahan bakar. Ia mengatakan bahwa Indonesia harus belajar dari negara maju dan berhati-hati dalam transisi energi hijau agar tidak memberatkan masyarakat kecil. Jangan sampai malah membebankan RnD yang mahal proses transisi yang mahal ini kepada masyarakat, pada rakyat kecil itu maksud saya inflasi hijau Prof Mahfud, ujar Gibran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mahfud MD yang merasa tidak terima dengan sikap Gibran pun menyerang balik dengan mengatakan bahwa pertanyaan Gibran sangat receh dan tidak layak dijawab. Ia juga menuduh Gibran ngarang dan ngawur dalam menjawab pertanyaannya sendiri. Saya juga ingin mencari itu jawabannya, ngawur juga itu, ngarang-ngarang ndak karuan mengkaitkan dengan sesuatu yang tidak ada, gitu ya, kata Mahfud.

Mahfud MD lalu mengembalikan pertanyaan Gibran kepada moderator dan mengakhiri perdebatannya dengan Gibran. Begini lho, kalau akademis itu kalau bertanya yang kayak gitu-gitu tuh recehan, gitu, recehan recehan. Oleh sebab itu itu tidak layak dijawab menurut saya dan oleh sebab itu saya kembalikan kepada moderator. Ini nggak layak dijawab pertanyaan ini, kata Mahfud MD.

Baca Juga: Masyarakat Sipil Demo di KPU, Minta Paslon 02 Didiskualifikasi

Sikap Gibran yang dianggap songong itu pun mendapat reaksi keras dari netizen, khususnya di media sosial X. Banyak netizen yang mengkritik Gibran dan memuji Mahfud MD.

Bahkan, komedian Ernest Prakasa juga ikut mengecam Gibran dengan menulis Songong bat lu cil, emang negara punya bapak lu?! di akun pribadinya. Netizen lainnya juga menggaungkan kata songong dan sombong untuk menggambarkan Gibran.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU