Diguncang Gempa Susulan dari Tuban, Pegawai Kantor Ada yang Pingsan

author Dani

- Pewarta

Jumat, 22 Mar 2024 21:32 WIB

Diguncang Gempa Susulan dari Tuban, Pegawai Kantor Ada yang Pingsan

Surabaya (optika.id) - Gempa susulan Tuban berkekuatan Magnitudo (M)6,5 turut dirasakan sampai di Surabaya, Jumat, (22/3/2024). Para pegawai perkantoran di Surabaya berhamburan ke luar agar terhindar dari reruntuhan. 

Para karyawan di Gedung Diskominfo Surabaya tampak berlarian lewat tangga untuk keluar gedung. Mereka panik lantaran getaran gempa sangat terasa.

Baca Juga: Kolaborasi TPS dan RS PHC Wujudkan Penurunan Angka Stunting di Surabaya

Salah satu pegawai perempuan tersebut kemudian dievakuasi menggunakan mobil Toyota Innova. Belum dipastikan dampak kerusakan dari gempa tersebut.

Kepanikan juga dirasakan oleh masyarakat sekitar Kampus Unair, di Jl. Srikana, tampak warga yang berada di PKL saling berhamburan keluar ke depan gang. Sampai-sampai seluruh gang penuh dengan masyarakat. 

Baca Juga: Wow, Kepala Bapanas RI Apresiasi Pasar Nambangan Surabaya!

Lebih lanjut, menurut laman BMKG, gempa tersebut berlangsung di titik koordinat 5.76 LS 112.33 BT. Adapun 130 km TimurLaut TUBAN-JATIM pada kedalaman 10 km. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya, pada 22 Mar 2024 BMKG juga mencatat gempa dengan magnitude 5.3, pukul 12:31.

Baca Juga: PDIP Sebut Keberanian Soekarno Jadi Warisan Generasi Indonesia

Gempa dengan magnitude 5.3 tersebut terjadi di koordinat 5.74 LS 112.36 BT. 133 km TimurLaut TUBAN-JATIM pada kedalaman 10 km.

Gempa yang lain juga berlangsung pada 22 Mar 2024, pukul 11:22. BMKG mencatat gempa bermagnitude 6.0 tersebut berasal dari kedalaman 10 km dengan 132 km TimurLaut TUBAN-JATIM.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU