PT Garuda Food Buka Lowongan, Pendaftaran Ditutup 31 Mei 2024

author Mei Nurkholifah

- Pewarta

Rabu, 08 Mei 2024 09:16 WIB

PT Garuda Food Buka Lowongan, Pendaftaran Ditutup 31 Mei 2024

Surabaya (optika.id) - PT Garudafood merupakan perusahaan yang bergerak di bidang produsen makanan dan minuman di Indonesia. Perusahaan ini telah memproduksi banyak merek produk terkenal, PT Garudafood merupakan perusahaan besar dengan lima pabrik yang berlokasi di sejumlah daerah di Indonesia. Diantaranya di Pati, Sumedang, Gresik dan Cikarang.  

Berdiri pertama kali pada tahun 1979, PT Garudafood awalnya bernama PT Tudung Putra Jaya. awal mula usahanya, dimulai dengan memproduksi kacang kulit tanpa merek yang kemudian digemari oleh banyak orang. Hingga akhirnya pada tahun 1990, mereka mulai menggunakan merek dagang Garuda.

Baca Juga: Rekrutmen PT ASABRI (Persero) Dibuka, Simak Persyaratannya!

Berikut kualifikasi dan persyaratannya, Rabu (8/5/2024):

1. Sales Representative
Kualifikasi:

Lulusan Diploma (D3)
Jujur dan bertanggung jawab
Memiliki kendaraan motor dan SIM C
Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
Bisa bekerja secara tim dan individu

Deadline: 16 Mei 2024.

2. Tax Supervisor
Kualifikasi:

Baca Juga: Bank Mega Syariah Buka Lowongan Loh, Yuk daftar!

Lulusan Sarjana (S1) atau Pascasarjana (S2) dari lulusan pajak
Memiliki pengalaman sebagai supervisor pajak
Memiliki sertifikat Brevet AB & C
Memiliki pengetahuan tentang akuntansi dan laporan keuangan
Menguasai semua perpajakan termasuk SPT badan
Berpengalaman dalam menangani pemeriksaan pajak

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Deadline: 31 Mei 2024.

3. Operator Plant Dairy
Kualifikasi:

Lulusan SMA/SMK jurusan Kimia Industri, teknik mesin dan teknik elektro
Mempunyai komunikasi secara aktif
Mampu bekerja sama dengan tim
Bersedia bekerja 3 shift (pagi, siang, dan malam)

Baca Juga: Rekrutmen Terbaru PT Aero Systems Indonesia (Bagian dari Garuda Indonesia)

Deadline: 31 Mei 2024.

Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui career.garudafood.co.id.  

 

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU