Eri Cahyadi Apresiasi RRI Usai Angkat Budaya Lokal

author Danny

- Pewarta

Sabtu, 29 Jun 2024 18:24 WIB

Eri Cahyadi Apresiasi RRI Usai Angkat Budaya Lokal

Surabaya (optika.id) - Kota Surabaya bakal jadi tuan rumah Grand Final Bintang Radio RRI Nasional 2024, pada 6-12 November 2024 mendatang. Ajang pencarian bakat menyanyi ini sebelumnya sukses digelar Manado, Sulawesi Utara.

Menandai dukungan penyelenggaraan Grand Final Bintang Radio RRI Nasional 2024 di Kota Pahlawan, Direktur Utama LPP RRI I Hendrasmo dan Walikota Surabaya Eri Cahyadi melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) atau nota kesepakatan, Sabtu (29/6/2024).

Baca Juga: Eri Cahyadi Siap Lanjutkan Apresiasi dan Sanksi ASN untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik

Dirut LPP RRI, Hendrasmo mengucapkan banyak terima kasih kepada Walikota Eri Cahyadi bersama jajarannya yang siap memfasilitasi kegiatan tersebut.

Kami mengucapkan terima kasih. Kita akan bersama-sama menggelar kegiatan Bintang Radio Nasional yang dipusatkan di Kota Surabaya. Bintang Radio ini menghasilkan penyanyi-penyanyi kondang seperti Ruth Sahanaya, Harvey Malaihollo, ada Titik Puspa juga. Saya harap bibit-bibit muda muncul dari Surabaya, ungkap Hendrasmo di sela MOU.

Sementara itu Eri Cahyadi menyambut baik gelaran Bintang Radio Nasional yang akan dipusatkan di Surabaya. Saya maturnuwun, Surabaya dipilih. Insya Allah jajaran Pemkot Surabaya suport penuh, ucapnya.

Walikota yang akrab disapa Cak Eri ini juga mengapresiasi dan mendukung penuh apa yang sudah dilakukan RRI dengan mengangkat tema kearifan lokal. Ini tadi yang ngeludruk juga pegawai-pegawai RRI. Ini bagus untuk mempertahankan kesenian budaya lokal, sambung dia.

Baca Juga: Penghinaan Rakyat sebagai Pemegang Kedaulatan : Pemilihan Daerah Kota Surabaya

Menuju puncak Bintang Radio Nasional di Surabaya November mendatang berbagai roadshow juga digelar. Bertajuk RRI Fest 2.0, pagelaran kesenian dengan mengangkat budaya lokal hingga berbagai perlombaan itu akan menjadi daya tarik tersendiri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kita ada titik pagelaran yang pertama di Tugu Pahlawan. Konsep yang diusung Art Festival dengan menyuguhkan budaya ludruk dan wayang kulit serta dolanan anak hingga berbagai lomba, kegiatannya digelar hari ini, ungkap Ketua Panitia RRI Fest 2024, Pataka Swahara Sanja.

Yang kedua, imbuhnya, bertajuk Vintage Market yang akan dilaksanakan di Kota Lama pada 28 September 2024. Yang terakhir Toys Movements, kita rencanakan digelar pada 27 Oktober 2024 di THP Kenjeran, paparnya.

Baca Juga: Puluhan Warga Surabaya Deklarasi Dukung Kotak Kosong

Nama-nama besar penyanyi top tanah air juga pernah ikut ambil bagian dalam ajang Bintang Radio. Sebut saja Titiek Puspa, Adi Bing Slamet, Broery Marantika, Eddy Silitonga, Hetty koes Endang, Andi Meriem Matalata dan Rafika Duri.

Pada generasi 2000 terdapat nama Andmesh Kamaleng, Sammy Simorangkir dan sederet penyanyi lainnya.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU