Optika.id - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) merilis temuan sejumlah kosmetik mengandung bahan berbahaya. Salah satu yang menyita perhatian adalah produk Madame Gie milik artis Gisella Anastasia masuk daftar hitam tersebut.
"Daftar kosmetik berbahaya yang viral diunggah di medsos ini valid sesuai dengan laporan 4 Oktober 2022," dalam keterangan tertulis yang diterima, Jumat, (14/10/2022).
Baca Juga: Jelang Nataru, BPOM Temukan Banyak Produk Pangan Ilegal, Kedaluwarsa dan Rusak
Adapun produk Madame Gie yang tercantum dalam daftar kosmetik berbahaya meliputi Madame Gie Sweet Cheek Blushed 03, Madame Gie Nail Shell 14, Madame Gie Nail Sheil 10. Ketiganya disebut positif mengandung K3 hingga K10.
Temuan BPOM yang dilaporkan per 4 Oktober silam menyoroti 16 item kosmetik yang mengandung bahan dilarang atau berbahaya. Apa itu pewarna merah K3 dan K10?
"Pewarna merah K3 dan Merah K10 merupakan bahan yang berisiko menyebabkan kanker (bersifat karsinogenik)," terang BPOM.
"Total temuan kosmetika ilegal dan atau mengandung bahan dilarang atau berbahaya selama periode Oktober 2021 hingga Agustus 2022 sebanyak lebih dari 1 juta pieces dengan nilai keekonomian sebesar Rp 34,4 miliar," kata Deputi BIdang Pengawas Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan, dan Kosmetik BPOM RI, Reri Indriani, awal Oktober.
Berikut daftar lengkap temuan kosmetik berbahaya:
- Madame Gie Sweet Cheek Blushed 03
- Madame Gie Nail Shell 14
- Madame Gie Nail Sheil 10
- Casandra Lip Balm Care With Aloe Vera
- Casandra Lip Balm Magic
- LOVES ME Keep Color Trio Eyeshadow LM3044 04
Baca Juga: DPR Minta BPOM Tak Hanya Tarik Daftar Obat Berbahaya, Harus Ada Solusi Efektif
- LOVES ME The Matte Eyeshadow LM3016 02
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
- LOVES ME The Matte Eyeshadow LM3022 04
- MISS GIRL Eyeshadow + Blush On No.2
- MISS GIRL Eyeshadow + Blush On No.3
- MISS ROSE Matte 33 Orchid 7301-043B33
- MISS ROSE Matte 46 Love Bug 7301-043B46
Baca Juga: Ini Bahaya Menggunakan Makeup dalam Jangka Waktu Lama
- MISS ROSE Matte 52 Americano 7301-043B52
- MISS ROSE Matte 48 Beeper 7301-043B48
- MISS ROSE Matte 50 Loved 7301-043B50
Reporter: Jenik Mauliddina
Editor: Pahlevi
Editor : Pahlevi