Prabowo Diminta Undang Kaesang Saat di Hambalang, Kenapa ya?

author Danny

- Pewarta

Jumat, 13 Okt 2023 06:48 WIB

Prabowo Diminta Undang Kaesang Saat di Hambalang, Kenapa ya?

Optika.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berharap diundang oleh bakal calon presiden (capres), Prabowo Subianto ke kediamannya di Hambalang, Bogor, sebagai tindak lanjut dari kunjungannya ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (12/10/2023).

"Kemarin juga diundang ke Hambalang, saya tunggu ya Pak," ungkap Kaesang dalam konferensi pers seusai pertemuan dengan Prabowo, Kamis (12/10/12023).

Baca Juga: Pengamat Sebut Elektoral Demokrasi Indonesia Sedang Bermasalah!

Merespons perkataan Kaesang, Prabowo meminta Kaesang untuk bernyanti apabila bertemu di kesempatan berikutnya. Hal tersebut menjadikan suasana pertemuan keduanya penuh canda dan tawa. Lebih lanjut, Kaesang langsung menunjuk Giring Ganesha yang juga merupakan mantan vokalis grup band Nidji.

"Ada penyanyi Pak," katanya, disambut kembali dengan tawa.

Kaesang berharap komunikasi kedua partai tidak akan berhenti. Ia mengatakan banyak hal yang harus dibicarakan antarkedua partai, khususnya mengenai situasi politik menuju Pemilu 2024.

Diketahui Kaesang berserta keder PSI lainya, tiba di kediaman Prabowo Subianto pada Pukul 17.00 WIB. Dia mengenakan jaket PSI berwarna merah dan langsung disambut Prabowo yang mengenakan pakaian putih.

Baca Juga: Jokowi Presiden: Usai Dilantik, Pak Prabowo Milik Seluruh Indonesia!

Ketika tiba, Kaesang terlihat langsung mencium tangan Prabowo Subianto di hadapan para kader PSI dan Gerindra yang hadir. Prabowo pun langsung memeluk Kaesang. Selanjutnya, Prabowo mengajak Kaesang untuk menikmati marching band yang telah menanti mereka di depan kediaman Prabowo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada pertemuan hari ini, Keduanya mengaku membahas situasi kebangsaan.

"Tadi kita di dalam berbincang-bincang, bertukar pikiran tentang situasi kebangsaan. Ada kesamaan visi, kita menghendaki suatu politik dan gaya demokrasi yang sejuk, yang penuh persahabatan, kekeluargaan, kerukunan, dan persatuan," ungkap Prabowo Subianto selepas melakukan pertemuan dengan Kaesang Pengarep.

Baca Juga: Prabowo Minta Kader Tak Jumawa Usai Menang Pilpres 2024

"Perbedaan pandangan dan pendapat adalah bagian dari demokrasi, yang kita inginkan suatu persaingan yang sehat dan penuh keakraban," tambahnya.

Prabowo menyatakan pertemuan dirinya dengan PSI kali ini ialah yang kedua. Namun, ini menjadi yang pertama dengan Kaesang sebagai Ketua Umum PSI.

"Terdahulu saya yang datang ke tempat PSI dan hari ini mereka datang ke rumah saya. Hari ini, kami dari keluarga besar Gerindra mendapat kehormatan dikunjungi oleh kawan-kawan dari Partai Solidaritas Indonesia yang ketua umumnya Mas Kaesang Pangarep, berserta jajaran pimpinannya," tuturnya.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU