Raffi Ahmad dan Gus Miftah Tak Masuk Kabinet Merah Putih Meski Sempat Dipanggil ke Kertanegara

author Wildan Nanda

- Pewarta

Selasa, 22 Okt 2024 07:10 WIB

Raffi Ahmad dan Gus Miftah Tak Masuk Kabinet Merah Putih Meski Sempat Dipanggil ke Kertanegara

Optika.id - Raffi Ahmad dan Gus Miftah sempat diundang ke kediaman Presiden Prabowo Subianto beberapa hari sebelum pengumuman Kabinet Merah Putih, yang memunculkan spekulasi bahwa mereka akan masuk dalam kabinet. Namun, ketika Prabowo mengungkapkan daftar 48 menteri dan 56 wakil menteri untuk periode 2024-2029, nama mereka tidak ada. Pemilihan kabinet ini dilakukan berdasarkan kesepakatan ketua umum partai-partai koalisi pendukung Prabowo.

Raffi Ahmad dan Gus Miftah sebelumnya dirumorkan akan menjabat sebagai wakil menteri, terutama setelah mereka menghadiri undangan Prabowo di Kertanegara pada 15 Oktober 2024. Namun, saat pengumuman kabinet yang berlangsung pada malam 20 Oktober, bersama musisi Yovie Widianto, mereka tidak mendapatkan posisi sebagai menteri maupun wakil menteri. Pengumuman tersebut dilakukan oleh Prabowo dengan didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka serta Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad.

Baca Juga: Acara Festival Al Banjari di Masjid Moeldoko Bakal Dihadiri Gus Miftah

Sebelumnya, Raffi Ahmad, Yovie Widianto, dan Gus Miftah juga tidak terlihat menghadiri pembekalan calon wakil menteri di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, pada 17 Oktober. Foto-foto yang tersebar di media sosial menunjukkan ketidakhadiran mereka, semakin menguatkan dugaan bahwa mereka tidak menjadi bagian dari Kabinet Merah Putih.

Wakil Ketua Umum PAN, Bima Arya Sugiarto, menyatakan bahwa Raffi Ahmad dan Yovie Widianto kemungkinan akan diberikan posisi sebagai staf khusus. Sementara itu, mengenai Gus Miftah, ia tidak memberikan kepastian, namun mengatakan ada kemungkinan tugas-tugas khusus lainnya yang akan diemban oleh Gus Miftah. 

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU