Ingin Kerja di Bidang Real Estate? Cek Loker di PT Alam Sutera Realty Tbk Berikut Ini!

author Mudrikah Dewi

- Pewarta

Minggu, 25 Feb 2024 16:09 WIB

Ingin Kerja di Bidang Real Estate? Cek Loker di PT Alam Sutera Realty Tbk Berikut Ini!

Surabaya (optika.id) - PT Alam Sutera Realty Tbk merupakan perusahaan pengembang properti terintegrasi yang mengembangkan kawasan residensial dan komersial di atas lahan seluas 800 hektare di Serpong. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 3 November 1993 dengan nama PT Adhihutama Manunggal.

Hingga tahun 2016, Alam Sutera telah mengembangkan 37 klaster hunian dan 2 gedung apartemen seni kota mandiri Alam Sutera. Setiap cluster terdiri dari 150-300 rumah. Kota ini juga didukung oleh fasilitas umum seperti pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, universitas, pusat olah raga, dll. Kantor pusatnya berada di Wisma Argo Manunggal lantai 18, Jl. Jend. Gatot Subroto Kav 22, Jakarta.

Baca Juga: Rekrutmen PT ASABRI (Persero) Dibuka, Simak Persyaratannya!

PT Alam Sutera Realty Tbk membuka lowongan kerja untuk posisi Sales Property, Minggu (25/2/2024).

Baca Juga: Bank Mega Syariah Buka Lowongan Loh, Yuk daftar!

Kualifikasi
1. Minimal SMA/SMK
2. Setidaknya 1 tahun pengalaman kerja di bidang terkait diperlukan untuk posisi ini
3. Menarik dan menampilkan citra profesional
4. Mampu bekerja mandiri maupun tim
5. Berorientasi pada prestasi/target
6. Memiliki keterampilan komunikasi yang baik, baik dalam bahasa inggris dan indonesia
7. Bersedia bekerja di wilayah Tangerang

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga: Rekrutmen Terbaru PT Aero Systems Indonesia (Bagian dari Garuda Indonesia)

Segera lamar posisi tersebut jika kamu tertarik dan telah memenuhi kualifikasi. Kamu bisa melamar dengan cara mendaftarkan diri secara online melalui link intip.in/X0bj. Hati-hati terhadap segala tindak penipuan. Proses rekrutmen ini tidak memungut biaya apapun ataupun meminta pelamar kerja mengirimkan uang dengan alasan akomodasi, transport, dan lainnya. Perusahaan tidak bertanggung jawab atas kerugian yang terjadi pada saat proses rekrutmen.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU